tin__tun

...these words comes from heart...

Gempa 7,6 di Sumbar
Banyak Bukit Longsor, Evakuasi Korban Terhambat
Muhammad Taufiqqurahman - detikNews

Jakarta - Bukit di Padang banyak yang longsor menyusul gempa 7,6 SR yang menggocang kota ini Rabu (30/9/2009) kemarin. Akibat longsoran bukit ini, lalu lintas ke kota Padang terputus. Evakuasi korban pun terhambat.

"Banyak bukit yang longsor mengakibatkan jalanan terputus. Kebanyakan yang meninggal akibat tertimpa reruntuhan bangunan," ujar ujar Humas Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Priyadi Kartono, dalam perjalanan ke Bandara Soekarno-Hatta, Cengkareng, Tangerang, untuk bertolak ke kota Padang, Kamis (1/10/2009).

Menurut Priyadi, sekitar 200 warga di Kota Padang tewas akibat gempa kemarin. Ratusan rumah juga dilaporkan rusak parah akibat gempa yang kerusakannya lebih dahsyat dibanding gempa Yogyakarta itu. "Laporannya sampai tadi pagi," imbuh dia.

Pemerintah kota Padang, lanjut Priyadi, juga mengalami kesulitan menjalankan alat-alat berat untuk mengangkut rongsokan bangunan. Selain jalanan, listrik di Kota Padang masih belum normal.

Priyadi mengungkapkan, ada satu desa yang mengalami kerusakan terparah akibat gempa di Kota Padang. Namun dia belum mengetahui nama desa tersebut. "Yang jelas cuma 5 persen bangunan yang berdiri di daerah yang desanya parah itu," kata dia.

Sedangkan akibat gempa di Bengkulu dan Jambi 7 SR yang terjadi hari ini, menurut Priyadi belum ada laporan korban dan kerusakan.

(nik/iy)

Categories:

0 Response for the "Tuhan kembali memperingatkan kita.. agar tak terlena pada dunia.. bahwa segala yang dariNYA kembali padaNYA..."